Salsabila/Adelia Buktikan Semangat Juang, Lolos Semifinal Lewat Pertarungan Tiga Game
Salsabila/Adelia Buktikan Semangat Juang, Lolos Semifinal Lewat Pertarungan Tiga Game

Salsabila/Adelia Buktikan Semangat Juang, Lolos Semifinal Lewat Pertarungan Tiga Game

JOGJAGRID.COM – Semangat juang dan kemampuan bangkit dari tekanan menjadi kunci sukses pasangan ganda putri Indonesia, Salsabila Zahra Aulia/Adelia Nirul M., dalam perempat final wondr by BNI Indonesia International Challenge 2025.

Menghadapi unggulan keempat Vietnam, Thi Dieu Ly Pham/Pham Thi Khanh, di GOR Amongrogo Yogyakarta, Jumat (21/11/2025), Salsabila/Adelia sempat terseok di game pertama dan menyerah 14-21.

Salsabila mengakui bahwa mereka gagal mempertahankan ritme permainan yang sudah sempat ditemukan sebelum interval game pertama. "Permainan tadi di game pertama sebelum interval kami sudah menemukan ritme permainan kami, namun setelah interval lawan mengubah permainan dan kami tidak tanggap, akhirnya terbawa pola permainan lawan," jelas Salsabila Zahra Aulia.
Namun, arahan pelatih di jeda game pertama ke game kedua mengubah jalannya pertandingan. Pasangan muda ini tampil lebih tenang dan mampu memaksakan pola permainan mereka sendiri, yang berbuah kemenangan 21-18.
“Game kedua diberikan arahan pelatih untuk tidak terbawa permainan lawan dan memaksa agar kami bisa membawa lawan ikut pola permainan kami dan ternyata bisa,” tambah Salsabila.

Memasuki game ketiga, kepercayaan diri mereka meningkat. Mereka mulai mengandalkan serangan efektif dan sukses membaca pola permainan lawan, hingga akhirnya merebut kemenangan 21-12.
Adelia Nirul M. menyoroti pengalaman lawan yang membuat mereka harus bekerja keras. "Lawan lebih berpengalaman dan defence-nya juga rapat, tidak sekali serang bisa langsung mati," ujarnya, menekankan perlunya peningkatan serangan.

Kemenangan ini menjadi bukti semangat pantang menyerah pasangan muda Indonesia, yang kini menantikan ujian sesungguhnya di semifinal melawan unggulan pertama. Salsabila menyatakan, “Yang penting kasih perlawanan dulu saja. Kami harus siap dari awal.”
Advertisement banner

Baca juga:

Admin
Silakan ikuti kami di media sosial berikut.