Resmikan Gardu Pintar di Yogyakarta, Orang Muda Ganjar Sediakan Ruang Aktivitas Warga
Resmikan Gardu Pintar di Yogyakarta, Orang Muda Ganjar Sediakan Ruang Aktivitas Warga

Resmikan Gardu Pintar di Yogyakarta, Orang Muda Ganjar Sediakan Ruang Aktivitas Warga


JOGJAGRID.COM - Sukarelawan Ganjar Pranowo yang tergabung dalam Orang Muda Ganjar (OMG) meresmikan pos gardu pintar yang terletak di jalan Sawit Demangan, Kecamatan Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta, Senin (29/5/2023). 

Kehadiran gardu pintar itu disebut-sebut sangat bermanfaat, karena bisa digunakan untuk warga sekitar tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga belajar. 

Kordinator Wilayah Orang Muda Ganjar Yogyakarta, Muhammad Yusuf Radhika mengatakan gardu pintar ini dibangun untuk masyarakat sekitar melakukan aktivitas seperti diskusi, belajar, dan bekerja. 

Menurut dia, gardu pintar dirancang senyaman mungkin oleh loyalis Ganjar Pranowo untuk bisa digunakan oleh masyarakat setempat. 

Menariknya, tempat tersebut juga sudah dilengkapi dengan fasilitas wi-fi selama satu tahun ke depan hingga terdapat tempat minum gratis. 

"Jadi, gardu pintar itu kami sediakan baik dari akses wifi selama satu tahun ke depan. Peralatan lainnya seperti karpet dan despenser juga tersedia. Semiga bisa membantu teman-teman untuk belajar," kata Yusuf dalam siaran persnya. 

Kehadiran tempat tersebut rupanya mendapatkan antusias dari masyarakat sekitar. Hal itu dilihat dari peserta yang hadir untuk sekadar mencoba duduk di gardu tersebut,. 

Selain itu, para peserta yang hadir dari berbagai kalangan mulai kaum milenial hingga orang tua. 

Dia mengatakan gardu tersebut juga disediakan buku-buku untuk bisa digunakan oleh masyarakat setempat. 

"Di sini (gardu pintar,red) terdapat buku-buku yang kami sediakan untuk masyarakat untuk sekadar membaca," ungkap dia. 

Di sela persemian gardu pintar itu, Yusuf juga memperkenalkan sosok Ganjar Pranowo kepada masyarakat setempat. 

Adji Nur Fadhillah salah satu perwaikalan warga Sawit Demangan mengapresiasi gebrakan yang dilakukan oleh Orang Muda Ganjar Yogyakarta atas pembagunan gardu pintar ini. 

Menurut dia, tempat ini sangat membantu masyarakat karena memiliki tempat yang nyaman untuk mereka belajar. "Semoga gardu pintar ini bisa bermanfaat untuk warga masyarakat sekitar," ungkapnya. (Dho/Ian)
Advertisement banner

Baca juga:

Admin
Silakan ikuti kami di media sosial berikut.