AMD Gelar Acara Teknologi Bersama Universitas AMIKOM Yogyakarta,.Tampilkan Inovasi Prosesor Mobile
AMD Gelar Acara Teknologi Bersama Universitas AMIKOM Yogyakarta,.Tampilkan Inovasi Prosesor Mobile

AMD Gelar Acara Teknologi Bersama Universitas AMIKOM Yogyakarta,.Tampilkan Inovasi Prosesor Mobile


JOGJAGRID.COMDi era digital saat ini, proses bisnis yang berjalan di segala sektor mulai dari manufaktur, kesehatan, pendidikan, hingga layanan publik tentu tak asing lagi dengan Artificial Intelligence (AI) sebagai salah satu pendorong dalam era transformasi industri. 

Bahkan dalam beberapa tahun terakhir, perkembangan teknologi AI telah memberikan dampak signifikan tak terkecuali di Indonesia. Pada implementasinya, diperlukan integrasi proses bisnis dan sistem termasuk sumber daya dan teknologi sehingga transformasi AI pun menjadi optimal. 

AI juga membawa manfaat bagi dunia pendidikan dan merupakan langkah awal yang penting baik bagi pengajar maupun siswa. Pemahaman sejak dini tentang AI dapat mengoptimalkan proses pembelajaran yang akan berdampak positif dan memberikan kontribusi dalam meningkatkan kualitas pendidikan secara keseluruhan.

Latar belakang acara teknologi AMD bersama Universitas AMIKOM, Yogyakarta sebagai sebuah kesempatan melakukan sinergi khususnya dengan pihak universitas sebagai bagian dari komitmen AMD untuk turut serta berpartisipasi mendukung kualitas dari lulusan sumber daya manusia untuk mampu bersaing di tengah gempuran persaingan ketat saat ini. 


Acara teknologi AMD hari ini di hadiri oleh Brando Lubis selaku Commercial Lead AMD Indonesia dan Arief Setyanto, S.Si., MT, Ph.D.; Wakil Rektor 4 Bagian Kerjasama Nasional dan International dari Universitas AMIKOM, Yogyakarta. Diharapkan nantinya, melalui kerjasama yang terjalin, para lulusan TI (Teknologi Informasi) lebih siap terjun langsung dengan memberikan kontribusi nyata di masyarakat.

Universitas AMIKOM, Yogyakarta menjadi Universitas pertama yang mengaplikasikan AMD Ryzen 7000 series terbaru, dengan platform AM5, fabrikasi 5nm dan menggunakan memory DDR5. Selain itu, AMIKOM juga telah menggunakan solusi PC Desktop terbaik bertenaga AMD Ryzen mulai tahun 2018 dengan standar PC yang digunakan untuk lab minimal prosesor AMD Ryzen 7, dan sebagian lainnya menggunakan prosesor AMD Ryzen 9 dan Threadripper. Hingga kini, total lebih dari 500 PC dari berbagai lab bertenaga prosesor AMD.

Brando Lubis, Commercial Lead AMD Indonesia menyampaikan bahwa AMD Indonesia mendukung penuh peningkatan kualitas Pendidikan Tinggi Informatika dan Komputer di Indonesia khususnya implementasi teknologi yang sejalan dengan komitmen AMD untuk terus berinovasi sehingga mampu mewujudkan sumber daya yang handal dibidangnya. Tentu hal tersebut memerlukan dukungan banyak pihak dimana salah satu nya menggandeng Universitas AMIKOM, Yogyakarta yang diharapkan dapat menjadi salah satu kampus terapan bagi kampus-kampus atau sekolah lain yang menekuni bidang Teknologi Informasi.

Terkait proses digitalisasi yang sangat lekat dalam kehidupan sehari-hari tak lepas dari pengembangan teknologi kecerdasan buatan/AI untuk mengoptimalisasi proses pengambilan keputusan. Inovasi teknologi kecerdasan artifisial / AI dapat digunakan untuk mempercepat waktu beban kerja, memperluas jangkauan, dan bahkan penurunan biaya operasional yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan bisnis dan pengguna.

Kedepannya, melihat perkembangan teknologi yang semakin pesat, teknologi AI tetap menjadi teknologi yang menarik dan menjanjikan untuk dapat diterapkan di berbagai bidang dan memberikan manfaat bagi masyarakat. Oleh karena itu, diperlukan upaya untuk menyesuaikan diri dengan perubahan yang ada dan yang tak kalah penting adalah dengan mempersiapkan perangkat teknologi pendukung AI yang handal sehingga mampu memberikan kinerja optimal ditengah tuntutan beban komputasi yang tinggi pula.

AMD (NASDAQ: AMD) hadir untuk mendukung seluruh kebutuhan transformasi AI dan datacenter di era digitalisasi, dalam acara teknologi persembahan AMD bekerjasama dengan Universitas AMIKOM, Yogyakarta,; yang menampilkan teknologi prosesor Ryzen™ PRO 7040 Series Mobile yang baru dan juga jajaran prosesor server EPYC Generasi Keempat dalam jajaran laptop premium dan mobile workstation Windows 11 kelas komersial bertenaga prosesor x86 paling canggih dan hemat daya untuk penggunaan bisnis.

Dengan arsitektur “Zen 4”, grafis terintegrasi AMD RDNA™ 3, teknologi AMD PRO, dan RyzenTM AI pada model tertentu, prosesor Ryzen PRO 7040 Series dirancang untuk memenuhi permintaan pekerja modern. Selain itu, secara global AMD juga telah mengumumkan prosesor Ryzen PRO 7000 Series untuk desktop, menghadirkan kekuatan grafis terintegrasi “Zen 4” dan AMD RDNA™ 2 untuk pengguna desktop profesional. 

AMD juga mempresentasikan kecanggihan dari CPU Server terbarunya secara lengkap sejalan dengan komitmen AMD untuk mendorong batasan dari apa yang mungkin dilakukan di data center, memberikan tingkat kinerja, efisiensi, dan skalabilitas baru. Kehadiran rangkaian prosesor AMD EPYC Generasi Keempat dapat disesuaikan kebutuhan pengguna untuk memberikan kinerja unggul dan terdepan dalam tujuan umum, cloud native, atau beban kerja komputasi teknis.

Terbarunya, AMD meluncurkan prosesor AMD EPYC™ 8004 Series, melengkapi jajaran prosesor AMD EPYC Generasi Keempat yang dioptimalkan untuk masing-masing beban kerja. Prosesor baru ini menghadirkan core “Zen 4c” ke dalam CPU yang dirancang khusus, memungkinkan penyedia hardware untuk menciptakan platform yang hemat energi dan terdiferensiasi yang dapat mendukung aplikasi dari sisi kecerdasan, seperti ritel, manufaktur, dan telco, hingga ke data center untuk layanan cloud, penyimpanan dan lainnya. AMD juga menawarkan mesin AI Ryzen khusus untuk mempercepat beban kerja AI, bersama dengan teknologi AMD PRO untuk meningkatkan keamanan dan kemudahan pengelolaan.

Di data center, EPYC Generasi Keempat terbaru dari AMD menawarkan rangkaian produk yang sesuai dengan kebutuhan beban kerja pelanggan yang berbeda-beda. Kepadatan core yang tinggi memungkinkan AMD EPYC Generasi Keempat untuk memberikan kinerja terdepan di industri, namun pada saat yang sama, berkat arsitektur Zen terbaru dan teknologi proses terdepan, AMD EPYC juga menawarkan efisiensi energi yang sangat baik sehingga menghasilkan solusi TCO yang menarik bagi para pengguna AMD. 

Prosesor AMD Ryzen PRO 7040 Series untuk Mobile dengan Ryzen AI

 Dibangun dengan teknologi 4nm terdepan di industri dan menampilkan hingga 8 core “Zen 4” dan grafis terintegrasi RDNA™ 3, prosesor AMD Ryzen PRO 7040 Series memungkinkan tingkat kinerja dan efisiensi yang sangat baik untuk aplikasi bisnis, dengan penawaran prosesor Ryzen 7 PRO 7840U peningkatan kinerja rata-rata 17% disbanding kompetitor x86[i]. Prosesor AMD Ryzen™ 7 PRO 7840U menawarkan kinerja CPU hingga 18% lebih tinggi[ii]  dan ketahanan daya baterai hingga 15% lebih baik saat konferensi video, dibandingkan dengan prosesor Apple M2 Pro.[iii]     

Prosesor AMD Ryzen PRO 7040 Series tertentu menampilkan Ryzen AI, mesin AI terintegrasi pertama di dunia pada prosesor x86[iv]. Mesin AI ini merevolusi laptop bisnis dengan mengaktifkan pengalaman AI premium. Selain itu juga menawarkan pengalaman kolaborasi yang imersif pada platform seperti Microsoft Teams dan aplikasi konferensi video terkemuka lainnya. Kedepannya, ini diharapkan membawa beragam keuntungan unik dalam kolaborasi generasi berikutnya, kreasi, produktivitas, UI prediktif, dan fitur keamanan bertenaga AI. Ryzen AI membantu melengkapi laptop tertentu untuk masa depan pekerjaan dengan AI.     

 

Model  

Cores / Threads  

Boost Frequency[v]

Base Frequency 

Total Cache (MB)  

TDP (Watts)  

GPU Model

RyzenTM AI Engine

AMD Ryzen™ 9 PRO 7940HS

8/16

Up to 5.2 GHz

4.0 GHz

24MB

35-54W

AMD Radeon™ 780M

Included

AMD Ryzen™ 7 PRO 7840HS

8/16

Up to 5.1 GHz

3.8 GHz

24MB

35-54W

AMD Radeon™ 780M

Included

AMD Ryzen™ 5 PRO 7640HS

6/12

Up to 5.0 GHz

4.3 GHz

22MB

35-54W

AMD Radeon™ 760M

Included

AMD Ryzen™ 7 PRO 7840U

8/16

Up to 5.1 GHz

3.3 GHz

24MB

15-28W

AMD Radeon™ 780M

Included

AMD Ryzen™ 5 PRO 7640U

6/12

Up to 4.9 GHz

3.5 GHz

22MB

15-28W

AMD Radeon™ 760M

Included

AMD Ryzen™ 5 PRO 7540U

6/12

Up to 4.9 GHz

3.2 GHz

22MB

15-28W

AMD Radeon™ 740M

 

 Sempurna untuk pengguna hybrid dan on-the-go saat ini, prosesor AMD Ryzen 7 PRO 7840U memberikan produktivitas canggih dan kolaborasi virtual, dengan kinerja per watt hingga 29% lebih baik dibandingkan dengan kompetitor saat menjalankan benchmark Procyon Overall dan secara bersamaan menggunakan Microsoft Teams[vi]. Selain itu, saat melakukan konferensi video di Microsoft Teams, prosesor Ryzen PRO 7840U menawarkan ketahanan daya baterai hingga 70% lebih lama dari kompetitor. [vii]      

 

 

Teknologi AMD PRO

 

Dengan teknologi AMD PRO, setiap prosesor dalam Ryzen PRO 7000 Series menghadirkan serangkaian teknologi penting untuk lingkungan bisnis yang dikelola TI memungkinkan fitur keamanan berlapis tingkat enterprise – termasuk AMD Memory Guard, [viii] Secured-core PC, dan teknologi keamanan chip-to-cloud yang diaktifkan oleh Microsoft Pluton[ix]  – penerapan dan pengelolaan yang disederhanakan, dan jaminan kualitas yang diperlukan oleh pengambil keputusan bisnis dan TI.   

AMD Ryzen PRO 7030 Series Processors untuk Mobile

 AMD juga mengumumkan prosesor Ryzen PRO 7030 Series Mobile terbaru yang dibangun di atas arsitektur core 7nm “Zen 3”, menawarkan kinerja yang telah terbukti dan ketahanan daya baterai yang luar biasa untuk tuntutan lingkungan kerja hybrid saat ini. Prosesor Ryzen PRO 7030 Series Mobile juga dilengkapi dengan teknologi AMD PRO, yang memberikan keamanan berlapis dan solusi pengelolaan kelas-enterprise.

 

Infrastruktur Komputasi Dioptimalkan untuk Data Center Modern    

  AMD juga melakukan serangkaian pembaruan untuk keluarga EPYC Generasi Keempat yang dirancang untuk menawarkan kepada pelanggan dengan spesialisasi beban kerja yang diperlukan untuk memenuhi kebutuhan unik bisnis dengan performa terdepan dan efisiensi energi. Terbarunya, prosesor AMD EPYC 97X4 Generasi Keempat, yang sebelumnya diberi kode nama “Bergamo” dan AMD EPYC Generasi Keempat dengan teknologi AMD 3D V-Cache™, cocok untuk beban kerja komputasi teknis yang paling menuntut dengan teknologi AMD 3D V-Cache™, CPU server x86 performa tertinggi di dunia untuk komputasi teknis[x].

·      Prosesor AMD EPYC 97X4 Generasi Keempat membawa inovasi 128 core "Zen 4c" per soket, memberikan kepadatan vCPU terbesar dan kinerja terdepan di industri untuk aplikasi yang berjalan di cloud, dan memimpin efisiensi energi. Selain itu juga, dengan memanfaatkan arsitektur core “Zen 4c” yang baru, CPU data center cloud native-optimized AMD EPYC 97X4 semakin memperluas prosesor EPYC 9004 Series untuk menghadirkan kerapatan thread dan skala yang diperlukan untuk komputasi cloud native terdepan.

·      Prosesor AMD EPYC 97X4, dengan hingga 128 core, menghadirkan kinerja throughput hingga 3,7x untuk beban kerja cloud native utama dibandingkan dengan Ampere[xi]. Selain itu, prosesor AMD EPYC Generasi Keempat, dengan core “Zen 4c”, memberi pelanggan efisiensi energi hingga 2,7x lebih baik[xii]  dan mendukung hingga 3x lebih banyak container per server[xiii] untuk mendorong aplikasi cloud native pada skala terbesar.      

 


Advertisement banner

Baca juga:

Admin
Silakan ikuti kami di media sosial berikut.